Pelantikan Raya IMM UIN Walisongo: Lahirnya Pemimpin Muda Unggul dan Berkarakter
Oleh : Sarah Nur Khasanah Pelantikan Raya IMM UIN Walisongo Semarang: Mengukuhkan Kepengurusan dalam Semangat Kolaborasi Semarang, 15 Februari 2025 – Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) UIN Walisongo Semarang sukses menyelenggarakan Pelantikan Raya yang diikuti oleh empat komisariat, yakni Al-Faruqi, Jenderal Soedirman, Paripatetik, dan Sayf Battar, serta satu Koordinator Komisariat (Korkom). Pelantikan ini merupakan prosesi pengambilan sumpah jabatan bagi kepengurusan IMM periode satu tahun ke depan. Dengan mengusung tema "Kolaborasi Ikatan untuk Transformasi Pemimpin Unggul dan Berkarakter", kegiatan ini dilaksanakan di Masjid At-Taqwa Wates, Ngalian. Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB dan berlangsung hingga pukul 11.00 WIB. Dalam kesempatan ini, Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Ngalian, Dr. Karnadi Hasan, memberikan sambutan serta nasihat kepada para kader IMM, menekankan pentingnya kolaborasi dan kepemimpinan yang berkarakter dalam menjalankan amanah organisasi. S...